Tsunami, gempa bumi
Banjir bandang, tanah longsor
Telah menimpa di bumi tercinta
Bencana alam
Membawa kesengsaraan
Penderitaan dan kemelaratan
Apakah alam sudah tidak bersahabat
Ataukah Tuhan telah menghukum kita
Dari tangan tangan jahil pengrusak kelestarian alam
Bukan kesenangan sesaat yang didapat
Namun kesengsaraan yang berkepanjangan
Bagaimanakah nasib anak cucu bangsa
Bila pengrusakkan alam terus melanda
Tidak ada komentar:
Posting Komentar